Latest Updates

Resep Daging Cah Jamur

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
300 gram daging sapi has dalam, potong kotak 21/2x21/2 cm
1 buah bawang bombay potong kotak
100 gram jamur kancing champignon segar, potong 2 bagian
100 gram wortel, potong bulat 2 cm
3 buah cabai kering, potong 2 cm
100 gram jagung putren, belah dua memanjang
1 ½ sendok makan kecap inggris
1 sendok teh kecap jamur
1 sendok makan kecap asin
4 sendok makan saus tomat
1 sendok teh merica hitam tumbuk kasar
300 ml air
½ sendok makan maizena dan 1 sendok makan air lalu larutkan untuk mengentalkan
2 sendok makan mentega tawar untuk menumis


Cara membuat daging masak jamur:
  1. Tumis bawang bombay dan cabai kering sampai harum. Masukkan daging sapi. Aduk sampai berubah warna.
  2. Masukkan wortel, jamur, dan jagung putren. Aduk rata.
  3. Tambahan kecap inggris, kecap jamur, kecap asin, saus tomat, dan merica hitam. Aduk rata. Masukkan air sedikit – sedikit. Masak sampai meresap dan matang.
  4. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk sampai meletup-letup.

Untuk 4 porsi

0 Response to "Resep Daging Cah Jamur"

Post a Comment