Latest Updates

AYAM PANGGANG BEREMPAH

Menikmati ayam panggang dengan rasa dan aroma berempahnya yang harum pasti menjadi sajian yang diidam-idamkan. Nah, agar tetangga, sahabat dan kerabat bisa ikut merasakan nikmatnya sajian ini tak ada salahnya jika Anda menjadikannya sebagai antaran yang dinanti.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 ekor ayam (800 gram), dibelah dadanya melebar dan ditekan melebar tidak putus
1 sendok teh garam
1 sendok makan air asam
5 butir bawang merah, diiris tipis
2 butir kapulaga
1 buah pekak
3 butir cengkeh
3 cm kayumanis
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
500 ml santan dari 1 butir kelapa
4 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
5 siung bawang putih
4 buah cabai merah besar, dibuang bijinya
4 buah cabai merah keriting
4 butir kemiri, disangrai
1 sendok makan ketumbar
1/2 sendok teh jintan
1/4 sendok teh adas manis
2 cm kunyit, dibakar
2 cm jahe

Cara membuat:
  1. Lumuri ayam dengan garam, air asam, dan bumbu halus. Diamkan 30 menit.
  2. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, kapulaga, pekak, cengkeh, kayumanis, dan serai sampai harum.
  3. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
  4. Tuang santan sedikit-sedikit sambil diaduk dan dimasak di atas api kecil sampai meresap.
  5. Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai harum.


Untuk 4 porsi

0 Response to "AYAM PANGGANG BEREMPAH "

Post a Comment