Latest Updates

BIKA AMBON KARAMEL

Membuat bika ambon karamel pasti membuat Anda malas. Tetapi dengan resep instan ini, Anda pasti bersedia coba membuatnya.

Bahan:
1 bungkus pondan bika ambon
3 kuning telur
3 butir telur
300 ml santan kental instan
25 gram margarin, lelehkan

Bahan Karamel:
50 gram gula pasir
50 ml air panas

Cara membuat:
  1. Karamel:  gosongkan  gula pasir. Tuang air panas. Aduk hingga larut. Biarkan hangat. Tambahkan ragi instan dalam kemasan.
  2. Kocok telur hingga mengembang selama 5 menit.
  3. Masukkan tepung pondan bika ambon dan campuran ragi dalam kocokan telur. Aduk rata. Masukkan santan kental instan dan margarin leleh ke dalam adonan. Aduk rata.
  4. Masukkan dalam loyang tulban yang dioles margarin dan ditabur tepung. Biarkan 90 menit sampai mengembang.
  5. Oven dengan api bawah suhu 160 derajat Celsius 45 menit hingga matang.


Untuk 16 potong

0 Response to "BIKA AMBON KARAMEL "

Post a Comment